Senin, 13 Juni 2016

SELAMAT MENCEGAH..

Tahukah anda kenapa bisa terjadi...?

Gambar. Relief valve pada Cover Crankcase PLTMG Jebol


Pendapat Pendapat :

Arief Hidayat Baut countrrweightnya putus
Metz Ril 1. Karena sistim pelumas
2. Kwalitas pelumas
3. Karena sistim proteksi tidak bekrja 
...See More
See Translation
Rolando Pakpahan Engine nya sering knocking ya... meg... itukan safety pressure ruang carter / safety valve.See Translation
Megiovandi Purba Pak Pak Ya pak...itu safety relief valve..jebol..klo dr gambar itu kelihatan relief valve nya tidak kerja..artinya bukan krn tekanan dlm crankcase naik.. sebab safety relief valve itu kerja klo tekanan dalam crankcase tinggi atau explosion di karter..
Rolando Pakpahan Ya meg.....ini kemungkinan kualitas materialnya, atau kemungkinan pada awalnya sudah ada keretakan, atau secara keseluruhan relief valve nya tidak bekerja alias macet semua. Semestinya bila ada press lebih bila yang lain berfungsi tidak akan jebol karena ruang carter satu kesatuan.See Translation

Tasrif Taher Besar kemungkinannya "Salah Asuh.." ada doc potho lainnya...See Translation
Tasrif Taher Mekanisme kerja terberat sisi crankpin, bearing shell dan bearing houshing....See Translation

Senin, 15 Februari 2016

PLTMG Versus Pengamanan Sistem

Pernah mendengar skema Pengamanan sistim yang dilakukan oleh UPB??
tentu saja pernah...

Unit Pengatur Beban (UPB) dalam rangka menjaga agar operasi Sistim tidak mengalami gangguan total, maka ada beberapa skema/cara yang saya tahu dilakukan oleh UPB untuk pengamanan sistim.
antara lain  : 

  • Brown Out
  • Load Curtailment
  • Manual Load sheding
  • Load shedding UFR
  • Island Operation

Namun yang paling sering saya dengar dilakukan adalah Island Operation,
Island Operation adalah :
Memisahkan unit pembangkit dari sistem tenaga secara otomatis dengan hanya memikul beban disekitarnya terbatas sesuai kemampuan unit pembangkitnya apabila sistim mengalami gangguan. Pelaksanaannya dengan membuka beberapa PMT di gardu induk tertentu secara otomatis menggunakan UFR, sehingga terbentuk suatu sistem yang terisolasi dari sistem interkoneksi. jika operasi islan berhasil beberapa daerah tertentu masih mendapat pasokan daya listrik dan proses pemulihan diharapkan dapat berjalan lancar.

Namun yang sebenarnya yang saya pikirkan adalah, masih ingatkah kita bahwa sekarang ada pembangunan PLTMG Bangkanai kalimantan tengah dengan kapasitas 16 x 9,7 MW. (info terakhir yang saya tau uda sebagian RR)
Yang pernah saya baca ada 4 sistim yang isolated di kalteng yaitu Muara teweh, Buntok, Batu licin, Sampit.

lalu kira kira tantangan apa yang akan kita hadapi ketika unit pembangkit beroperasi isolated??




FOTO : Danny Prasetyo 21/10/2015, PLTMG Bangkanai on Progress

Jumat, 12 Februari 2016

PENGENALAN COMPRESSED NATURAL GAS

CNG Overview-1


Compressed Natural Gas (CNG) di indonesia juga dikenal dengan istilah bahan bakar gas (BBG)
CNG adalah bahan bakar yang berasal dari gas alam yang terkompresi pada tekanan penyimpanan 200-248 Bar dan berguna sebagai bahan bakar pengganti bensin, solar, LPG.

Apa apa saja kandungan Kimia CNG ?
CNG yang berasal dari gas alam, tersusun atas gas metana (CH4) sebagai senyawa kimia yang paling banyak (mencapai 90 %). Berikut adalah senyawa senyawa kimia penyusun CNG:

  • Hidrogen (H2) : 1,82 %
  • Metana (CH4) : 93,33 %
  • Etilena (C2H4) : 0,25 %
  • Karbonmonoksida (CO) : 0,45 %
  • Karbondioksida (CO2) :0,22 %
  • Nitrogen (N2) : 3,40 %
  • Oksigen (O2) : 0,35 %
  • Hidrogen Sulfida (H2S) : 0,18 %


Kandungan tersebut diatas tentu tidaklah menjadi suatu jumlah yang tetap, beda sumber gas maka akan berbeda volume masing masing senyawa namun tetap akan di dominasi CH4.

Satuan dasar gas Alam

  • MMSCFD adalah singkatan dari million standard Cubic feet per Day (gas) atau Juta standar kaki kubik per hari.

M adalah 1.000 (seribu) jika digunakan dalam hubungan dengan satuan SCF atau BTU
MM adalah 1.000.000 (satu juta) jika digunakan dalam hubungan satuan SCF atau BTU.

to be cont...

PLTMG AKAN MENJADI PILIHAN

"PLTMG AKAN MENJADI PILIHAN DAN SOLUSI"
Gas engine for power generation menurut saya akan menjadi mesin pembangkit yang akan diminati ditahun 2025 ke atas, bahkan mungkin bukan hanya power company yang akan mengelolanya, bisa saja tahun 2025, small dan home industri juga akan dilengkapi dengan gas engine. Tahu kenapa Mesin gas itu menjadi sangat menarik? apalagi untuk ukuran kapasitas <10 Megawatt?
kalo dari sudut pandang saya adalah karena:
  1. Saya yakin Gas Engine kapasitas <10 MW sudah tersedia yang mobile (saat ini masih kebanyakan stationer).
  2. Start-Up nya cepat, gak perlu lama buat merubah energi panas menjadi energi listrik cukup 2 menit.
  3. Bahan bakar tidak boros (efisien),
  4. Perlu diketahui Mesin Jenis Reciprocating adalah jenis mesin yang tahan terhadap fluktuasi beban dari sistim. Jadi kalaupun ada di sistim tiba tiba overload, maupun kehilangan load, Jenis mesin Torak inilah yang jadi andalan.
  5. Life time yang panjang, interval jam mayor overhaulnya lamaaa..bisa sampai 48000 jam operasi.
  6. Tahan bencana...

itu kira kira yang dapat saya simpulkan, sehingga kenapa untuk mengetahui mempelajari mesin gas ini sangat penting untuk kita sebab kedepannya berharap kita sumber daya yang juga QUICK RESPON,QUICK SOLUTION. seperti layaknya mesin mesin ke depan.
Semangat berbagi,

Pengetahuan Perlu di Upgrade